RASI adalah komunitas radio yang ada di prodi Ilmu Komunikasi. Racie ini berdiri sejak tahun 2007. dari tahun ke tahun selalu ada perubahan. pada awalnya frekuensi siaran yaitu 105,9 Fm. kemudian pada tahun 2011 berubah ke streaming karena tempat siaran berpindah. lalu berubah lagi menjadi fm degan frekuensi 106,3 Fm. dan di laboratorium yang baru hingga sekarang frekuensi menjadi 107,00 Fm.

kepengurusan juga selalu berubah. pada masa sekarang diketuai oleh Idayati mahasiswa Ilmu Komunikasi semester 6 dengan beberapa timnya yang terdiri dari mahasiswa Ilmu Komunikasi mulai semester 2 hingga semester 6.

Menjadi mahasiswa ilmu komunikasi, udah jadi sebuah keharusan nih buat kita mampu menyampaikan informasi dan mengekspresikan diri. Gimana caranya kita mampu buat jadi teman dan memberi kenyamanan bagi para pendengar.

Komunitas RASI FM bisa jadi tempat yang asik banget bagi kalian yang demen buat nyampein ide, pendapat, hal random diotak kalian, sampai kisah-kisah unik dan menarik ke semua orang tercinta.

Lewat ruang virtual dan frekuensi gelombang, kita bakalan sama-sama nyelarasin hati dan pikiran kepada pendengar. saling berbagi informasi, cerita, dan bahkan berbagi perasaan. Disini, kita bakal rutin nyiarin berbagai informasi lewat program-program unik kita. Eksplor hal baru terkait radio, dan berkembang bersama-sama.

Gemakan suara kalian bersama Komunitas RASI FM, ayo bagi kisah random kalian lewat suara bersama kami.

RASI FM Nothing Impossible.